Diperbarui: 15 Agustus 2024, 20:12 WIB
Mauricio Pochettino (c) AP Photo/Ian Walton
Nusainfo.news – Ada kabar baru seputar masa depan Mauricio Pochettino. Pelatih asal Argentina itu dikabarkan akan menjadi pelatih Timnas Amerika Serikat yang baru.
Seperti yang sudah diketahui, Pochettino saat ini tidak memiliki klub. Ia resmi dipecat oleh manajemen Chelsea di musim panas ini.
Pochettino sendiri sempat dikaitkan dengan beberapa klub top Eropa. Namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda yang jelas kemana ia akan berlabuh.
Advertisement
Fabrizio Romano melaporkan bahwa Pochettino akan segera melatih kembali. Namun kali ini, ia tidak melatih klub tetapi melatih timnas Amerika Serikat.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Usai Dipecat Chelsea, Mauricio Pochettino Bakal Latih Timnas Amerika Serikat
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, Moji, dan Vidio, 17-20 Agustus 2024
1 dari 3 halaman
Terima Tawaran
Manajer Chelsea Mauricio Pochettino. (c) AP Photo/Kin Cheung
Menurut laporan Romano, beberapa hari terakhir perwakilan Timnas Amerika Serikat mengontak Pochettino.
Mereka tertarik menggunakan jasa Pochettino sebagai pelatih mereka. Karena Pochettino memiliki track record yang bagus sebagai pelatih.
Setelah berdiskusi cukup panjang, Pochettino akhirnya sepakat untuk menerima pekerjaan sebagai pelatih Timnas Amerika yang baru.
Profil Tim dan Daftar Pemain Chelsea Musim 2024/2025
Head to Head dan Statistik: Chelsea vs Manchester City – Premier League
2 dari 3 halaman
Selesaikan Kontrak
Manajer Chelsea Mauricio Pochettino. (c) AP Photo/Dave Shopland
Menurut laporan Romano, saat ini perwakilan Timnas Amerika Serikat saat ini sedang berbicara dengan agen Pochettino terkait kontrak sang pelatih.
Mereka saat ini sedang merumuskan kontrak sang pelatih. Proses ini dikabarkan butuh waktu beberapa hari ke depan.
Namun Pochettino diketahui minimal akan dikontrak hingga tahun 2026 karena ia diminta mempersiapkan Timnas Amerika Serikat untuk Piala Dunia 2026 mendatang.
Parade Jersey Home 20 Klub Premier League 2024/2025: Mana yang Paling Keren?
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Chelsea Bareng Kevin De Bruyne pada Tahun 2014
3 dari 3 halaman
Lolos Sebagai Tuan Rumah
Skuad Timnas Amerika Serikat pada duel lawan Bolivia di Copa America 2024 (c) AP Photo/Julio Cortez
Amerika Serikat sendiri dipastikan sudah lolos ke Piala Dunia 2026 karena mereka menjadi tuan rumah turnamen tersebut.
Alhasil dalam dua tahun ke depan Pochettino harus membentuk skuad USMNT untuk bisa bersaing dengan tim-tim terbaik dunia.
(Fabrizio Romano)
Tinggalkan Balasan